Gelang Lanyard, Tanda Peserta Pelengkap Layanan Paket Wisata

tanda peserta wisata. sumber: istockphoto.com

Pernahkah Anda berpikir risiko yang mungkin muncul ketika peserta wisata tidak diatur dengan baik? Tentu, ada risiko yang senantiasa mengintai dan bisa terjadi, salah satunya adalah peserta yang terpisah dan akhirnya tersesat. Inilah salah satu alasan kenapa Anda perlu menyediakan tanda peserta sebagai salah satu layanan.

Memang, tanda pada mereka yang berwisata tersebut hanya merupakan layanan tambahan saja. Namun jika ditelaah, tentu aksesoris ini memiliki fungsi yang cukup krusial. Bahkan, bisa jadi, adanya tanda pada para partisipan wisata menjadi media promosi unik yang akan meningkatkan brand awareness bisnis travel wisata yang Anda jalankan.

peserta wisata yang bersemangat mengikuti agenda liburan. sumber: istockphoto.com
peserta wisata yang bersemangat mengikuti agenda liburan. sumber: istockphoto.com

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas tentang gelang lanyard sebagai salah satu ide pengenal untuk peserta liburan yang menarik. Penasaran dengan aksesoris ini? Simak ulasannya!

Pentingnya Tanda Peserta Wisata ketika di Tempat Wisata

Seperti disinggung sebelumnya, penandaan peserta liburan sangat penting. Hal ini dimaksudkan agar Anda bisa mengatur para peserta ketika liburan dan mengurangi risiko yang ada.

Ada beberapa alasan kenapa Anda perlu menyediakan tanda pengenal untuk peserta seperti gelang tiket atau lainnya. Beberapa alasan tersebut diantaranya adalah:

1. Peserta Lebih Mudah Dikenali

Tanda pada peserta wisata sangat berguna untuk mengenali mereka ketika liburan di area wisata. Hal ini karena tanda berupa gelang -atau lainnya, mudah untuk Anda lihat dengan mata. Meskipun peserta ada di spot wisata yang banyak ramai, Anda tetap mudah mengenali mereka.

Perlu Anda tahu, dengan adanya gelang tiket juga memudahkan pihak pengelola tempat wisata untuk melakukan identifikasi para peserta liburan. Anda bisa melakukan kerjasama dengan pihak pengelola tempat wisata untuk penandaan peserta liburan tersebut.

2. Lebih Mudah Mengatur Masuknya Peserta ke Tempat Wisata

Anda bisa memberikan arahan lebih jelas ketika para peserta liburan menggunakan aksesoris wisata ini. Contohnya ketika memasuki area wisata atau liburan, dengan penanda yang sudah peserta pakai, mereka bisa mudah masuk ke area wisata.

ilustrasi antrean menuju tempat wisata. sumber: istockphoto.com
ilustrasi antrean menuju tempat wisata. sumber: istockphoto.com

Jadi, Anda tidak perlu melakukan kegiatan yang tidak perlu. Cukup penanda tersebut seperti gelang tiket yang menandakan satu grup peserta liburan. Sangat mudah dan cepat, bukan?

3. Memberikan Kesan yang Lebih Bagi Peserta

Satu lagi alasan kenapa Anda perlu menyediakan tanda pengenal dalam manajemen liburan yang diterapkan adalah memberikan kesan yang lebih bagi para peserta. Ini adalah hal yang sangat menarik karena secara tidak langsung juga bisa meningkatkan bisnis Anda.

Dengan tanda pengenal yang diberikan, tentu peserta liburan akan merasa dirinya spesial. Terlebih, pada tanda peserta tersebut terdapat nama mereka meskipun singkat.

Anda tentu bisa membuat tanda peserta berupa gelang dengan desain yang unik untuk mendapatkan kesan yang lebih istimewa. Bisa jadi, nantinya, peserta liburan akan menyimpan tanda pengenal wisata tersebut sebagai bagian dari kenangan mereka. Sangat menarik, bukan?

Dengan berbagai alasan di atas, Anda bisa lebih tahu pentingnya penandaan peserta ketika mereka memilih paket wisata Anda. Maka dalam hal ini, Jagoan Tiket memiliki tiket gelang lanyard untuk keperluan penandaan peserta liburan Anda.

Kenapa Harus Memilih Gelang Lanyard sebagai Tanda Peserta Liburan Anda?

Memang, ada banyak model tanda pengenal peserta liburan yang tersedia dan bisa dijadikan opsi. Namun, diantara beragam opsi tanda tersebut, gelang lanyard bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Ada beberapa alasan kenapa jenis tanda pengenal peserta ini cenderung bisa dijadikan pilihan yang tepat. Beberapa alasan yang dimaksud diantaranya adalah:

gelang lanyard, pilihan tanda peserta wisata yang menarik. sumber: istockphoto.com
gelang lanyard, pilihan tanda peserta wisata yang menarik. sumber: istockphoto.com

1. Desain Gelang yang Mudah Dikenali

Anda bisa membuat berbagai desain yang menarik untuk gelang lanyard sebagai tanda pengenal para peserta wisata. Dengan desain yang mudah dikenali, Anda tidak perlu repot-repot untuk menemukan para peserta liburan.

Anda juga bisa membuat desain kustom sesuai dengan keinginan Anda. Ini juga bisa menjadi alat untuk paket wisata Anda lebih mudah orang kenali. Selain bisa mendatangkan banyak orang yang ingin mengikuti paket wisata Anda, tentu hal ini akan memberikan kesan yang berbeda bagi para peserta.

Bahkan, saat ini, Anda juga bisa memesan gelang lanyard dengan menyisipkan barcode. Dengan teknologi ini, selain gelang yang lebih canggih, pengaturan peserta wisata pun akan cenderung lebih mudah dan efisien.

2. Awet dan Tahan Lama, Cocok untuk Wisata Air dan Wisata Outbound

Hal lain yang menjadi kelebihan dari gelang lanyard ini adalah keawetan dan ketahanannya ketika dipakai. Banyak area spot wisata yang tentunya mengharuskan para peserta melakukan kegiatan di luar ruangan. Contohnya kegiatan outbond, kegiatan di atas air maupun di bawah air, dan sebagainya. Oleh karenanya, gelang kertas biasa bisa saja hilang atau rusak dengan mudah.

gelang lanyard tetap aman untuk aktivitas liburan di air. sumber: istockphoto.com
gelang lanyard tetap aman untuk aktivitas liburan di air. sumber: istockphoto.com

Tiket gelang lanyard tidak mudah rusak ketika ke mana pun Anda pakai karena dibuat dengan bahan yang anti air. Jadi, para peserta liburan juga tidak perlu khawatir tanda pesertanya rusak. Para peserta bisa lebih bebas untuk mengikuti berbagai kegiatan ketika mengikuti paket wisata Anda.

3. Gelang Tiket yang Tidak Mudah Lepas

Gelang tiket sebagai tanda pengenal wisata juga menguntungkan karena tidak mudah lepas. Hal ini karena penggunaan slide lock untuk setiap tiket gelang lanyardnya.

Gelang lanyard ini juga fleksibel untuk setiap pergelangan tangan. Anda bisa mengatur slide lock untuk setiap ukuran pergelangan tangan peserta liburan sehingga mereka akan merasa nyaman saat mengenakannya.

Pesan Tanda Peserta Wisata di Jagoan Tiket Saja!

Jagoan Tiket dapat membuat tanda peserta untuk keperluan paket wisata Anda.dengan kapasitas hingga 1000 pcs per hari. Tidak hanya itu, bahan yang digunakan adalah bahan berkualitas yang akan memastikan gelang lanyard untuk peserta wisata tidak mudah rusak.

Nah, jika Anda tertarik, segera saja hubungi Jagoan Tiket. Ada penawaran menarik dengan harga terjangkau yang bisa Anda dapatkan!

Picture of Rohadi Apri

Rohadi Apri

Leave a Replay